Entri yang Diunggulkan

Waeputih Tanah Dadomi

Puisi karya : Pena Guheba Waeputih, 20 Oktober 2023 Suara kehidupan melintasi bukit Kudarange dan tanjung sial Pecahan ombak terdengar syahd...

Kamis, 09 Maret 2017

GEMASABA MALUKU FOR NKRI



Gerakan Mahasiswa Satu Bangsa (GEMASABA) adalah Badan Otonom Partai Kebangkitan Bangsa dan beranggotakan Mahasiswa-Mahasiswa yang punya niat bergabung di Gemasaba. Sebagai kader Gemasaba dituntut agar bekerja sesuai amanat UUD 45 dan Pancasila serta idiologi partai yang berasaskan ASWAJA. kader gemasaba juga dituntun serta untuk mengawal keputusan-keputusan konstitusi di tingkat nasional maupun daerah.

Gemasaba sendiri baru dibentuk pada 05 Juli tahun 2009 lalu, dan masih sangatlah muda dalam keorganisasian, namun kader-kader gemasaba sendiri terdiri dari organisasi terkenal di negara ini. seperti, PMII, HMI, GMNI, IMM, dll, tak bisa diragukan lagi! Gemasaba bukan organisasi radikal, bukan organisasi teroris, bukan organisasi yang akan menghancurkan NKRI. gemasaba terkenal dengan slogannya "Bergerak, Berjuang, membela yang Benar".

Di Maluku sendiri Gemasaba hadir dengan nahkoda pertamanya sahabat Ikhsan Djali, dialah salah satu pelopor  maluku bersama dengan seniornya Asri Ode. mereka dengan semangat berapi-api, dari kampus ke kampus mensosialisasikan Gemasaba kepada mahasiswa di kota Ambon. Kegiatan pertama gemasaba di  maluku adalah penyuluhan dan pemberian bantuan makanan dan pakaian terhadap korban banjir 11 juli 2013, itulah awal perkenalan Gemasaba dengan masyarakat kota Ambon, Maluku.

Pelatihan Kader Bangsa (PKB) tahap I dan II
Gemasaba Maluku belum membentuk cabang-cabang di 11 kabupaten lantaran ada 6 kabupaten di maluku belum mempunyai perguruan tinggi. yang menjadi kendala di daerah-daerah tertentu adalah sangat minimnya trnsportasi laut, lantaran Maluku adalah daerah kepulauan yang jangkauan daerah ke daerah lain memakan waktu cukup lama.

Pengawalan Menteri Pemuda dan Olahraga (Gus Imam Nahrawi)



#Gemasabauntukrakyat
#PKBpartaikita
#Cakiminpemimpinkita